SALURKAN DONASI KONSUMEN ALFAMART MELALUI LAZISMU

donation-news | 28 7 2020

News Banner SALURKAN DONASI KONSUMEN ALFAMART MELALUI LAZISMU

PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk bekerja sama dengan Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMU) dalam penyaluran Donasi Konsumen Alfamart periode 1 Oktober - 31 Desember 2018. LAZISMU akan menyalurkan donasi konsumen untuk program DonasiKu Sedekah LAZISMU berupa pembagian paket perlengkapan sekolah bagi siswa kurang mampu dan bantuan kemanusiaan untuk masyarakat yang membutuhkan.

“Donasi konsumen yang disalurkan melalui LAZISMU ini sangat bermanfaat karena masih banyak masyarakat prasejahtera di pelosok daerah yang membutuhkan paket perlengkapan sekolah berisi seragam, alat tulis, dan tas sekolah serta bantuan kemanusiaan,” ujar Solihin Corporate Affairs Director Alfamart. LAZISMU menyalurkan donasi konsumen Afamart yang kedua kalinya di tahun 2018, setelah sebelumnya bekerja sama untuk periode 1 Juli – 30 September 2018.

Solihin mengatakan, perusahaan berupaya mencapai keterjangkauan penerima bantuan dari program penggalangan donasi konsumen. “LAZISMU merupakan yayasan yang kredibel dan mampu menyalurkan hasil donasi kepada yang membuthkan yang mampu diserap secara optimal,” tambahnya. Setiap berdonasi, konsumen akan memperoleh bukti donasi yang tertera di struk belanja. Konsumen juga bisa mendapatkan informasi penyaluran donasi konsumen melalui poster yang ditempel di toko, akun media sosial resmi dan laman internet Alfamart.

LAZISMU merupakan lembaga zakat berskala nasional yang didirikan sejak tahun 2002 dengan izin operasional berdasarkan Keputusan Menteri Agama RI No. 730/2016. “Kami menyambut niat baik dan berterima kasih kepada konsumen Alfamart yang turut membantu dengan menyisihkan sebagian uang kembalian.” ujar Hilman Latief, Ketua LAZISMU. Ia juga menambahkan, donasi dari konsumen merupakan amanah yang harus disalurkan dengan sebaik-baiknya.

Alfamart dan LAZISMU sepakat bahwa hasil donasi yang digalang harus mampu meningkatkan kualitas pendidikan serta menunjang kegiatan belajar siswi-siswi yang membutuhkan bantuan sehingga bisa menggapai cita-citanya.

Baca juga : Kota Cirebon Terima Ambulance Hasil Donasi Konsumen Alfamart