csr-news | 20 1 2021
Sebagai sebagai toko komunitas, Alfamart bergerak cepat untuk menyalurkan sumbangan bagi korban bencana di tanah air, tidak terkecuali diwilayah Kabupaten Mamuju dan Majene yang saat ini terdampak gempa sejak hari Jumat, 14 Januari 2021. Tak tanggung-tanggung, sumbangan Alfamart berupa sembako dan kebutuhan balita dengan nilai total Rp 100 juta yang disalurkan hari ini, Selasa 18 Januari 2021, dengan menggunakan 2 unit truk dari Makassar menuju Mamuju.
Branch Manager Alfamart, Putut Desy Susilo menyerahkan langsung bantuan tersebut kepada Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat yang diwakili Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Barat, Johny Manurung. Putut mengatakan bantuan sembako ke korban gempa adalah bagian dari CSR perusahaan.
"Kami selalu bergerak cepat untuk menyalurkan sumbangan kepada korban bencana alam. Kali ini kami serahkan secara langsung ke masyarakat dan Posko Bencana, agar bisa langsung digunakan oleh masyarakat ," kata Putut.
Sementara itu, Jhony Manurung selaku Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Barat, Johny Manurung mengungkapkan rasa terima kasihnya karena kepedulian Alfamart. Menurutnya, bantuan kemanusiaan ini sangat dibutuhkan oleh para korban.
"Bantuan kemanusiaan ini harus segera kita distribusikan. Terima kasih Alfamart untuk bantuannya, semoga bisa membantu para korban gempa,"tuturnya.
Corporate Communication GM Alfamart, Nur Rachman menambahkan, bantuan CSR senilai 100 juta rupiah ini berupa sembako, air mineral, susu bayi, popok, dan barang higienitas lain yang diperlukan korban pasca gempa.
"Sebagai aksi kepedulian sosial, Alfamart berikan bantuan barang -barang kebutuhan dasar bagi para korban saat darurat sekarang ini," pungkasnya.