csr-news | 29 7 2020
Makassar, 18 Juni 2014. Keluarga pasien penderita kanker pada anak dari berbagai pelosok Sulawesi kini bisa lebih lega. Pasalnya, PT Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (SAT) pengelola ritel Alfamart Alfamidi bekerja sama dengan Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI) dan Yayasan Kasih Anak Kanker Makassar telah menyediakan Rumah Singgah Alfamart Alfamidi bagi para penderita kanker pada anak. Rumah Singgah diresmikan oleh Corporate Affairs Director PT SAT Solihin dan Pengurus YKAKI, Kamis (19/6).
Baca juga : BANTUAN KONSUMEN ALFAMART ALFAMIDI Warga Kota Tasikmalaya Punya Sekolah Tahan Gempa
Rumah Singgah akan menjadi tempat tinggal sementara bagi anak penderita kanker beserta pendamping dari keluarga pra sejahtera yang memerlukan rawat jalan maupun rawat inap secara berkala ke Rumah Sakit. Menurut Corporate Affairs Director SAT, Solihin renovasi Rumah Singgah memakan waktu selama tiga bulan. “Kami bersyukur renovasi dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan rencana. Ini merupakan kepedulian Perusahaan kepada anak-anak penderita kanker di Sulawesi, untuk meringankan beban mereka. Bahkan, sebelum Rumah Singgah diresmikan, minggu lalu sudah ada 4 pasien yang tinggal disini, hal ini menunjukan bahwa fasilitas Rumah Singgah sangat dibutuhkan bagi pasien dan keluarganya,” jelasnya.
Walikota Makassar Ramdhan Pomanto menyambut baik penyediaan Rumah Singgah tsb. ”Pemerintah mendukung fasilitas ini karena sangat bermanfaat bagi para penderita kanker. Kalau untuk jaminan kesehatan Pemerintah sudah punya program sendiri. Sementara Rumah Singgah berperan dalam membantu akomodasi para penderita kanker beserta keluarganya, serta mencegah jangan sampai pengobatan yang dilakukan terputus ditengah jalan, sehingga pengobatan bagi pasien tidak tuntas” ucapnya.
Rumah Singgah yang terletak di terletak di Jln.Perintis Kemerdekaan 6 No.39 Makassar, terdiri dari empat kamar tidur, ruang keluarga, ruang belajar, ruang ibadah, serta dilengkapi dengan sarana belajar-mengajar, taman bermain dan ruangan perlengkapan lainnya.
Menurut Ketua & Pendiri YKAKI Ira Soelistyo, selain mendapatkan tempat tinggal sementara, anak-anak penderita kanker pun tetap memperoleh hak pendidikannya. ”Rumah Singgah dilengkapi dengan coordinator dan guru pengajar professional. Para guru akan menyelenggarakan kegiatan belajar-mengajar di rumah singgah. Program ini dikenal sebagai program ‘sekolah-ku',” jelas Ira.
Program ini berjalan berkat dukungan pelanggan Alfamart dan Alfamidi melalui penggalangan donasi pada periode 16 Januari-15 Februari 2014. Donasi melalui toko-toko Alfamart mencapai Rp 1.579.701.364,- dan Alfamidi 178.879.408,-. Hasil donasi seluruhnya disalurkan melalui YKAKI untuk membantu penanggulangan kanker pada anak di Indonesia. Selain itu, PT SAT bekerja sama dengan YKAKI/YKAKMks serta dukungan Dokter Ahli dari RSUP Wahidin Sudirohusodo dan Dinas Kesehatan Pemerintah ProvinsI Sulawesi Selatan menyelenggarakan Seminar Kanker pada Anak" dengan Tema: “Kenali & Waspadai Gejala Kanker pada Anak”, dengan akreditasi dari IDI.
Seminar dilaksanakan Rabu (18/6) di Aula Prof. Amiruddin, Kampus Universitas Hasanuddin diikuti oleh 200 Dokter Puskesmas se-Provinsi Sulawesi Selatan dibuka oleh Gubernur Sulawesi Selatan, DR. H. Syahrul Yasin Limpo, SH.,M.Si.,M.H. Seminar hari ke-dua dilanjutkan pada Kamis (19/6) berlokai di Baruga Angin Mamiri, Rumah Jabatan Walikota, Losari-Makassar yang akan dibuka oleh Ketua Tim Penggerak PKK ibu Hj. Indira Yusuf Ismail SE. diikuti 200 kader-kader Tim Penggerak PKK kota Makassar sebagai peserta.
Baca juga : Program PR Alfamart Class