tips | 21 9 2021
Bagi Anda yang gemar berbelanja online, sudah pasti mengenal Tokopedia. Tokopedia menjadi salah satu pionir online marketplace yang ada di Indonesia. Lewat aplikasi ini, Anda bisa berbelanja berbagai barang kebutuhan hidup, mulai dari pakaian, makeup, alat kebutuhan rumah tangga, hingga tiket bepergian. Semuanya bisa dilakukan cukup dari perangkat smartphone dari rumah saja. Untuk membayar barang belanja Anda pun bisa dilakukan dengan berbagai cara. Jika Anda saat ini memiliki uang tunai dalam genggaman dan enggan melakukan transfer ATM, bisa saja bayar Tokopedia lewat minimarket Alfamart. Langkah-langkah pembayaran tagihan Tokopedia lewat minimarket ini sangatlah mudah. Berikut adalah cara bayar Tokopedia di Alfamart:
Ini Cara Bayar Tokopedia di Minimarket Alfamart
Untuk bayar Tokopedia lewat minimarket Alfamart ternyata sangat sederhana. Anda hanya perlu membawa smartphone dengan aplikasi Tokopedia dan nominal uang tunai sesuai dengan tagihan belanja yang harus dibayarkan. Berikutnya, simak ulasan cara membayar Tokopedia lewat minimarket ini:
1. Pertama-tama, buka aplikasi Tokopedia pada perangkat smartphone Anda. Pastikan koneksi internet stabil untuk melakukan pembelian
2. Selanjutnya, mulailah berbelanja dengan memasukkan nama atau merek produk ke dalam kolom pencarian. Setelah menemukan produk yang diinginkan, klik tombol “Tambah ke Keranjang”. Lakukan hal yang sama pada semua produk yang Anda inginkan
3. Setelah selesai, klik ikon “Keranjang” dan bubuhkan tanda cek pada kotak di samping produk yang ingin Anda checkout. Setelah itu, klik tombol “Beli”
4. Pada laman checkout, pastikan alamat pengiriman Anda sudah benar. Jika belum, maka Anda bisa langsung mengubahnya. Jangan lupa untuk memilih jenis ekspedisi pengiriman yang sesuai dengan kebutuhan
5. Selanjutnya, pilih metode pembayaran pada tab “Pilih Pembayaran”. Jika Anda ingin bayar Tokopedia di Alfamart, maka dapat langsung memilih “Alfamart” pada bagian ini. Jika Anda tidak melihat opsi Alfamart, pilih opsi “Lihat Semua” untuk menampilkan seluruh metode pembayaran yang tersedia.
6. Pastikan semua informasi yang tertera di laman tersebut sudah tepat sebelum menekan tombol “Bayar”. Anda akan mendapatkan kode pembayaran. Gunakan fitur screenshot pada perangkat gawai Anda untuk menyimpan kode tersebut
7. Langkah selanjutnya, kunjungilah gerai Alfamart terdekat dari rumah Anda sambil membawa smartphone dan nominal uang tunai sesuai dengan tagihan belanja yang akan dibayarkan
8. Pergilah menuju kasir dan sampaikan bahwa Anda ingin bayar Tokopedia di Alfamart
9. Kasir akan memproses permintaan Anda dan meminta kode pembayaran dari Tokopedia
10. Buka galeri foto Anda dan tunjukkan hasil screenshot dari kode pembayaran tersebut. Berikan uang tunai dengan nominal sesuai yang diminta oleh kasir
11. Tunggu hingga kasir selesai memproses pembayaran Anda
12. Jika pembayaran sukses, maka kasir akan memberitahu Anda dan memberikan struk pembayaran. Simpan struk pembayaran tersebut dan jangan sampai hilang. Anda bisa langsung kembali pulang ke rumah atau berbelanja berbagai kebutuhan hidup di Alfamart.
Keuntungan Bayar Tokopedia di Alfamart
Mengapa sebaiknya bayar Tokopedia di Alfamart? Ada banyak sekali keuntungan yang bisa Anda dapatkan dengan melakukan pembayaran toko online ini lewat minimarket Alfamart. Keuntungan yang pertama adalah, proses pembayaran Tokopedia di minimarket ini berlangsung sangat cepat, sederhana, dan sangat mudah. Selain itu, pembayaran di Alfamart juga akan langsung terkonfirmasi di aplikasi Tokopedia. Sehingga, produk belanjaan Anda akan langsung dikirim segera setelah Anda menyelesaikan pembayaran.
Demikianlah berbagai keuntungan yang bisa Anda dapatkan dengan bayar Tokopedia di Alfamart. Dengan ini, Anda jadi tidak perlu bingung saat akan membayar Tokopedia tanpa harus pergi ke ATM. Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda.