Ketahui Cara Mendapatkan dan Menukarkan Voucher Belanja Alfamart

tips | 4 2 2022

News Banner Ketahui Cara Mendapatkan dan Menukarkan Voucher Belanja Alfamart

Memanfaatkan voucher belanja alfamart menjadi salah satu cara untuk menghemat pengeluaran bulanan. Yang mana belanja bulanan merupakan satu kesatuan yang tidak bisa terlepas dari kehidupan berumah tangga. Namun bukan tidak mungkin apabila nominal yang seringkali ditunjukkan tidak sesuai dengan harapan.

Oleh sebab itu, menggunakan voucher yang ditawarkan oleh Alfamart dapat membantu Anda untuk sedikit meringankan beban. Yang mana keuntungan dari voucher tersebut yakni bisa ditukarkan dengan berbagai macam produk. Ingin tahu bagaimana cara mendapatkan serta langkah penukaran voucher ini? Yuk simak ulasan berikut ini hingga akhir.

Baca juga : Nikmati Berbagai Macam Tawaran Voucher Alfamart yang Menggiurkan

Langkah Mudah untuk Mendapatkan Voucher

Pada dasarnya, terdapat dua bentuk dari voucher belanja Alfamart ini. Diantaranya yaitu dalam bentuk fisik serta dalam bentuk digital. Untuk bisa mendapatkannya, Anda dapat melakukannya dengan melakukan registrasi terlebih dahulu. Hal ini dilakukan dengan mengirimkan email terlebih dahulu kepada PT Global Loyalty Indonesia.

Nantinya, pihak perusahaan tersebut akan secara otomatis untuk mendaftarkan data diri Anda menuju ke bagian sistemnya. Selanjutnya Anda akan mendapatkan email berupa password, User ID, serta link dashboard. Secara umum, untuk proses registrasi ini membutuhkan waktu satu hari kerja.

Ketika menuju link tersebut, nantinya akan terdapat arahan untuk mengisikan data diri sebagai bagian dari administrasi. Lalu dapat dilanjutkan dengan memesan voucher serta menyertakan bukti pembayaran. Perlu untuk diketahui bahwa segala informasi terkait status pemesanan, akan secara otomatis dikirimkan melalui email yang tertera di awal pendaftaran.

Namun, ketika Anda memilih untuk mengajukan voucher Alfamart dalam bentuk fisik. Salah satu hal yang harus dipastikan yaitu ketersediaan stok pada tim marketing. Pasalnya, apabila Anda telah melakukan pembayaran dan stok voucher kosong. Secara otomatis, Anda harus menunggu hingga voucher tersebut telah tersedia kembali.

Bagaimana Langkah untuk Menukarkan Voucher Tersebut?

Ketika Anda sudah mendapatkan voucher belanja Alfamart, baik itu berupa digital ataupun berupa fisik. Tentunya terdapat beberapa langkah yang bisa dilakukan. Meskipun begitu cara menggunakan voucher alfamart ini terbilang cukup mudah. Anda hanya perlu datang ke toko Alfamart terdekat serta membawa tas belanja.

Setelah itu, Anda dapat belanja berbagai macam produk yang tersedia pada Alfamart. Lalu melakukan pembayaran pada kasir dan menunjukkan voucher tersebut. Selain mengunjungi langsung Alfamart, Anda juga bisa menggunakannya dengan melalui E-Voucher. Yang mana hal ini dilakukan dengan aplikasi Alfamart yang tersedia di Google Play Store.

Untuk cara ini, Anda dapat melakukannya dengan memilih opsi Alfagift App. Kemudian dilanjutkan dengan memilih produk yang diinginkan. Lalu memilih cara pembayaran yang diinginkan serta dilanjutkan dengan memilih lokasi pengambilan produk yang dibeli tersebut. Selain itu, Anda juga bisa menyertakan alamat lengkap agar produk dapat dikirim menuju tempat tinggal Anda.

Selanjutnya lakukan submit pada pembayaran dan nantinya akan muncul kode pembayaran atau kode E-Voucher. Ketika proses pembayaran, nantinya akan secara otomatis terpotong dengan saldo voucher yang dimiliki.

Hal-Hal yang Harus Diperhatikan Ketika Menggunakan Voucher

Setelah mengetahui bagaimana cara mendapatkan sekaligus menggunakannya. Terdapat sedikit bagian yang harus diketahui dan diperhatikan dengan baik-baik. Salah satunya yaitu dengan tidak mencoret, mengotori, ataupun dengan kondisi yang lainnya yang dapat menyebabkan barcode tidak dapat terbaca.

Untuk satu kode voucher hanya bisa dilakukan satu kali transaksi saja yang disesuaikan dengan nilai saldo pada voucher.

Itulah sedikit ulasan terkait dengan voucher belanja Alfamart. Dengan adanya berbagai macam keuntungan dan kemudahan yang bisa saja didapatkan oleh siapapun. Sehingga selalu pastikan untuk tidak ketinggalan dengan setiap informasi terbaru dari Alfamart.

Baca juga : Intip Yuk, Langkah Pembelian dan Cara Menggunakan e Voucher Alfamart!