Aneka minuman kekinian tampaknya semakin digemari, terutama yang terbuat dari olahan berbagai kreasi susu. Selain karena lebih menyehatkan dengan kandungan gizi, ternyata minuman susu kekinian menawarkan rasa yang tidak kalah menyegarkan ketimbang minuman-minuman viral lainnya.
Dengan segudang manfaat menakjubkan, seperti menjaga kekuatan tulang, kesehatan mata, sistem imunitas tubuh, meningkatkan fungsi otak hingga membantu tidur lebih nyenyak, maka tidaklah heran jika kreasi susu menjadi salah satu menu minuman yang cukup banyak dipesan selain kopi.
Nah, buat Sahabat yang hobi berkreasi dengan menu-menu kekinian, berikut adalah resep minuman susu kekinian wajib coba. Bisa jadi ide bisnis juga, lho!
Baca juga : Resep Rendang Daging Sapi, Cobain Yuk!
1. Warm Milk Tea
Bahan-bahan yang harus Anda siapkan:
- Air 185 ml
- Susu putih cair 125 ml
- Gula atau madu secukupnya
- Teh tubruk 1-2 sdm
Cara membuat:
- Rebus air hingga benar-benar mendidih. Lalu masukkan teh tubruk dan diamkan selama 3-5 menit hingga teh terseduh sempurna.
- Tuang sedikit demi sedikit susu cair ke dalam larutan teh sembari diaduk merata.
- Agar tidak ada gumpalan, pastikan Anda menyaring larutan teh susu saat akan disajikan, ya.
- Tambahkan gula atau madu secukupnya kalau Anda suka rasa yang manis.
- Dan Warm Milk Tea pun siap dinikmati.
- Jika Anda ingin minuman segar di siang hari, sajikan Milk Tea dengan es batu.
2. Cold Ice Tiramisu Latte
Bahan-bahan yang harus Anda siapkan:
- Kopi hitam instan 10 gram
- Air panas 50 ml
- Sirup tiramisu 2 sendok makan
- Low fat milk atau almond milk (Anda juga bisa menggunakan susu full cream)
- Es batu secukupnya
Cara membuat:
- Seduh kopi instan dengan air panas dan aduk rata.
- Siapkan gelas saji, lalu tuangkan sirup tiramisu, masukkan es batu, tuangkan susu perlahan dan juga kopi.
- Cold Iced Tiramisu Latte yang menyegarkan siap dinikmati bersama keluarga.
3. Banana Milkshake
Siapkan bahan-bahan:
- Vanili bubuk ½ sdt
- Pisang barangan 1 buah
- Gula pasir atau madu 1 sendok makan
- Susu kental manis 1 sendok makan
- Susu putih cair atau susu full cream 150 ml
- Es batu, sesuai selera
Cara membuat:
- Masukkan es batu sebanyak 200 ml ke dalam blender dan haluskan. Setelah itu masukkan pisang yang telah dipotong kecil-kecil.
- Kemudian tuangkan susu cair dan berikan susu kental manis, gula pasir atau madu serta vanili bubuk. Haluskan semua bahan dengan menggunakan blender.
- Siapkan gelas saji, tuang coklat cair di pinggiran gelas, lalu tuang Banana Milkshake.
4. Cold Cinnamon Dates Oat Milk
Siapkan bahan-bahan di bawah ini:
- Rolled oats 1 cup
- Air mineral 750 ml
- Kurma 5 buah, belah tengahnya dan buang bijinya
- Vanila bubuk ½ sendok teh
- Bubuk cinnamon ½ sdt
- Sea salt ¼ sdt
Cara membuat:
- Campur semua bahan di dalam blender dan haluskan selama 1 menit hingga benar-benar halus.
- Saring larutan susu untuk mendapatkan hasil yang lebih halus dan tekstur lembut.
- Tuang ke dalam gelas saji atau botol kalau Anda berencana menyimpannya untuk diminum nanti.
- Susu oat kurma kayu manis ini bisa tahan hingga 5 hari jika disimpan dalam kulkas. Jadi bisa dibuat persediaan minuman segar Anda sekeluarga, deh.
Baca juga : Resep Kreasi Agar Coklat Enak, Mudah Bikinnya!
5. Vampire Milkshake
Bahan-bahan yang harus Anda persiapkan terlebih dahulu:
- Susu vanila 1 cangkir
- Ekstrak vanila 1 sdt
- Es krim rasa vanila
- Gula atau madu, secukupnya
- Stroberi segar, sesuai selera
- Sirup dark chocolate, secukupnya
Cara membuat:
- Haluskan stroberi dan gula dengan blender. Sisihkan.
- Blender susu dan es krim sampai tercampur.
- Tuangkan jus stroberi ke dalam gelas saji, lalu gulingkan agar jus stroberi menyelimuti permukaan dalam gelas.
- Tambahkan campuran susu dan es krim, lalu beri sirup dark chocolate di bibir gelas.
- Vampire Milkshake siap dinikmati, deh!
6. Es Susu Cincau
Langsung saja siapkan bahan-bahan ini:
- Kental manis varian rasa putih 2 bungkus / sachet
- Susu bubuk varian rasa vanila (putih) 3 sendok makan
- Cincau hitam, sesuai selera
- Es batu, sesuai selera Anda
- Gula merah, secukupnya
Cara membuat:
- Campur susu bubuk dan kental manis dalam wadah, aduk sampai rata dan sisihkan.
- Serut cincau, sisihkan.
- Panaskan gula merah dan sedikit air sambil diaduk-aduk. Biarkan sampai gula mencair sempurna dan larut tercampur. Saring dan dinginkan.
- Siapkan gelas saji, tuang larutan gula.
- Tuangkan susu bubuk dan kental manis ke dalam gelas. Masukkan cincau serut.
- Anda bisa menambahkan es batu agar kesegaran Es Cincau Susu terasa semakin nikmat.
7. Susu Bantal
Yuk, siapkan bahan-bahannya:
- Kental manis ½ can
- Gula pasir ½ kg (tambahkan jika Anda suka manis)
- Air mineral 2 liter
- Ekstrak vanili 2 sachet
- Perasa buah, sesuai selera
- Plastik klip ukuran 8X12 cm, secukupnya
Cara membuat:
- Campur dan rebus semua bahan, kecuali perisa buah, di dalam panci. Rebus dan biarkan sampai larutan benar-benar mendidih.
- Dinginkan, lalu bagi ke dalam beberapa wadah. Setelah itu, berikan perisa buah atau cukup dengan pewarna makanan sesuai selera.
- Tuangkan campuran larutan Es Bantal ke dalam plastik klip. Usahakan jangan sampai terlalu penuh, ya.
- Buang udara di dalam plastik sebelum klip ditutup. Lakukan hingga semua larutan Es Bantal habis.
- Bekukan Es Bantal di dalam freezer dan biarkan semalaman.
- Es Bantal yang nikmat dan praktis pun siap mendinginkan pikiran dan hati di saat cuaca sedang panas-panasnya.
8. Es Jelly Susu Kenyal Super Simple Anti Ribet-Ribet Club
Bahan-bahannya:
- Gula pasir 100 gram atau lebih jika Anda suka manis
- Buah naga 2 buah, kupas dan potong-potong dadu
- Air mineral sebanyak 400 ml
- Agar-agar bubuk 5 gram
- Chia seed yang diseduh dengan air hangat, secukupnya
- Susu cair varian putih atau susu full cream secukupnya
Cara membuat:
- Haluskan buah naga dengan blender bersama agar-agar, gula pasir dan air mineral. Blender hingga semua bahan tercampur.
- Panaskan campuran buah naga di atas api sedang sampai mendidih.
- Tuang larutan agar-agar ke cetakan dan biarkan set.
- Masukkan agar-agar yang sudah set ke dalam gelas saji, tambah susu cair dan chia seed.
- Tambahkan es batu sesuai selera.
- Es Jelly Susu Kenyal siap untuk Anda nikmati.
Nah, sudahkah Anda siap berkreasi dengan delapan resep minuman susu kekinian? Jangan lupa belanja bahan-bahannya cuma di Alfamart, ya. Mumpung lagi ada Promo Gantung #GajianUntungAlfamart, jadi Sahabat bisa belanja segala kebutuhan dengan harga lebih hemat. Seperti produk susu untuk membuat aneka minuman viral. Yuk, cek promo lainnya di website Alfagift.id dan temukan kebutuhan keluarga hanya di Alfamart!
Baca juga : Rekomendasi Minuman di Alfamart Terbaik Harga Promo