Pilihan Sunscreen Terbaik untuk Melindungi Kulit secara Optimal

tips | 17 11 2023

News Banner Pilihan Sunscreen Terbaik untuk Melindungi Kulit secara Optimal

Sebelum melakukan aktivitas sehari-hari terutama di luar ruangan, Anda sebaiknya menggunakan tabir surya terlebih dahulu. Tabir surya atau sunscreen memiliki manfaat untuk melindungi kulit dari paparan sinar UV matahari.

Paparan sinar UV ke kulit secara langsung dan terus menerus bisa menyebabkan berbagai permasalahan, seperti kulit kusam, noda hitam, penuaan dini, bahkan memicu kanker. Jadi, sebaiknya pilih dan gunakan beberapa merek tabir surya yang direkomendasikan di artikel ini!

Daftar Sunscreen Terbaik untuk Perlindungan Kulit Optimal

Merek tabir surya yang dijual di pasaran memang beragam dan terkadang membuat Anda bingung untuk memilih. Jika sedang bingung, tidak ada salahnya memilih salah satu tabir surya terbaik di bawah ini yang bisa melindungi kulit Anda!

1. Azarine Sunscreen Gel Hydrasoothe SPF 45

Salah satu jenis tabir surya yang direkomendasikan adalah tabir surya dari Azarine yang mengandung bahan-bahan alami bermanfaat. Misalnya, ekstrak aloe vera, royal jelly, resveratrol, dan green tea.

Azarine gel hydra soother dengan kandungan bahan alami seperti itu memang cocok untuk melindungi kulit wajah Anda dari paparan sinar matahari terutama UVA dan UVB. Ketika diaplikasikan ke wajah, kulit wajah pun akan merasakan efek dingin dan menenangkan.

Formula tabir surya Azarine ini dirancang khusus dengan tekstur ringan dan mudah menyerap. Bagi yang memiliki kulit cenderung berminyak atau bahkan berjerawat, Anda cocok menggunakan tabir surya Azarine yang satu ini.

Tabir surya dari Azarine ini tersedia dengan harga mulai dari Rp39.000 untuk kemasan 30 ml dan bisa dibeli Alfamart terdekat.

2. SKINTIFIC All Day Light Sunscreen Mist SPF 50 PA++++

Rekomendasi lainnya tabir surya yang bisa digunakan setiap hari bahkan beberapa jam sekali adalah SKINTIFIC All Day Light. Tidak usah khawatir kulit mengalami gangguan kesehatan karena tabir surya dari SKINTIFIC ini sudah diformulasikan khusus dan aman digunakan kapan saja.

Selain itu, Anda pun bisa menggunakan tabir surya ini dengan mudah dan praktis karena memang dirancang dalam bentuk semprotan atau mist. Ketika diaplikasikan ke kulit pun akan mudah meresap dan tidak lengket karena formulanya menggunakan teknologi microcapsule wrapping.

Kandungan bahan bermanfaat di dalam tabir surya SKINTIFIC akan membantu menjaga kulit Anda tetap aman dari efek negatif paparan sinar matahari, khususnya UVA dan UVB. Selain itu, kandungan centella dan ceramide dalam produk SKINTIFIC ini juga akan menjaga skin barrier kulit wajah.

Bagaimana? Tabir surya dari SKINTIFIC ini bisa memberikan banyak manfaat sekaligus, bukan? Tidak ada salahnya untuk mencoba membeli tabir surya berkualitas ini dengan harga mulai dari Rp87.900 untuk kemasan 50 ml dan harga mulai dari Rp109.900 untuk kemasan 120 ml di Alfamart terdekat.

3. SOMETHINC Holyshield UV Watery Sunscreen Gel SPF 50+

SOMETHINC sebagai merek skincare populer juga memiliki produk tabir surya untuk berbagai jenis kulit. Kandungan tabir surya ini terbuat dari bahan alami, seperti ekstrak centella asiatica, ekstrak bunga chamomile, dan ekstrak lidah buaya.

Tidak heran jika setelah memakainya, kulit wajah tetap lembap dan menimbulkan efek menenangkan bagi wajah. Selain itu, kandungan SPF 50+ dan PA++++ pada SOMETHINC Holyshield UV Watery ini juga bermanfaat melindungi kulit dari sinar UV.

SOMETHINC Holyshield UV Watery tersedia dalam tekstur gel dengan kemasan berukuran 15 ml sehingga mudah menyerap di kulit, tidak lengket, dan terasa ringan. Untuk kemasan tabir surya berukuran 15 ml tersebut, Anda bisa membelinya dengan harga terjangkau hanya Rp53.900.

4. SOMETHINC Glowing Up Sunscreen Stick SPF 50+ PA++++

Selain memiliki produk tabir surya kemasan gel, SOMETHINC juga mengeluarkan tabir surya yang berbentuk stick. Tabir surya bentuk stick seperti ini sangat mudah diaplikasikan ke wajah dengan cepat dan merata.

Selain itu, teksturnya juga ringan, tidak lengket, tidak berminyak, mudah menyerap di kulit wajah, serta tidak menyumbat pori-pori. Anda bisa menggunakan SOMETHINC Glowing Up Stick ini kapan saja terutama ketika akan keluar dari ruangan.

Formula tabir surya ini khusus dan telah lulus uji dermatologi, sehingga tidak heran cocok juga digunakan oleh orang dengan kulit wajah sensitif. Tertarik untuk menggunakan tabir surya ini setiap hari? Jika tertarik, langsung saja beli tabir surya SOMETHINC ini dengan harga Rp118.700.

Baca juga : 5 Manfaat Sunscreen yang Penting untuk Kulit

5. Biore UV Watery Essence Sunscreen Aqua Rich SPF 50+

Anda juga bisa memilih melindungi kulit dari paparan sinar UV dengan menggunakan Biore UV Watery Essence Aqua Rich. Hal ini karena produk dari Biore ini mengandung SPF 50++ dan juga PA++++.

Formula tabir surya ini juga mengandung Aqua Micro Capsules dan Hyaluronic Acid, sehingga kulit wajah tetap terjaga kelembapannya. Tertarik membelinya? Anda hanya perlu mengeluarkan uang Rp125.000 untuk membeli tabir surya Biore UV Watery Essence Aqua Rich kemasan 50 gram. 

6. Momami Rub A Dub Dub Sunscreen untuk Bayi

Tabir surya tidak hanya digunakan oleh orang dewasa, bayi hingga anak-anak juga bisa menggunakan produk perlindungan kulit seperti ini. Namun, pastikan untuk memilih tabir surya yang memang direkomendasikan untuk bayi atau anak anak seperti Momami Rub A Dub Dub.

Kandungan di dalamnya cukup efektif melindungi kulit bayi dan anak-anak dari paparan sinar UVA, UVB, maupun radikal bebas. Kandungan aloe vera di dalam Momami Rub A Dub Dub membuatnya juga memiliki manfaat untuk menenangkan kulit bayi yang kemerahan karena sinar matahari.

Momami Rub A Dub Dub dijamin aman digunakan oleh bayi mulai usia 6 bulan ke atas karena sudah lulus uji dermatologis dan memang tidak mengandung bahan berbahaya. Momami Rub A Dub Dub kemasan 50 gram dapat dibeli dengan harga sekitar Rp139.000.

7. Emina Sun Battle Sunscreen SPF 30 PA+++

Emina juga mengeluarkan produk tabir surya dengan kandungan ekstrak Aloe Vera dan juga SPF 30 PA+++. Tekstur tabir surya ini ringan dan mudah meresap di kulit, sehingga cocok juga dipakai jika Anda memiliki kulit wajah cenderung berminyak.

Kandungan SPF 30 dalam Emina Sun Protection dapat membantu melindungi kulit wajah dari paparan sinar matahari UVA maupun UVB. Tidak hanya itu, kelebihan lainnya adalah memiliki kandungan Vitamin E yang akan memberikan efek melembabkan serta melembutkan kulit wajah.

Tabir surya dari Emina tentu saja tidak mengandung bahan berbahaya, sehingga aman digunakan oleh remaja hingga orang dewasa. Harga tabir surya dari Emina yang satu ini pun cukup terjangkau hanya Rp35.500 untuk kemasan 60 ml dan Anda bisa langsung membelinya di Alfamart maupun Alfagift.

Sunscreen pilihan Anda bisa dibeli dengan mudah di Alfamart terdekat dengan harga bervariatif. Jika tidak ingin keluar rumah, Anda bisa coba untuk belanja menggunakan aplikasi Alfagift dan nantinya tabir surya serta barang belanjaan lainnya akan langsung diantar ke rumah. Gratis ongkir dan cepat!

Baca juga : Intip 4 Rekomendasi Sunscreen yang Bagus, Anti Lengket dan Kulit Tidak Akan Kusam