tips | 4 3 2022
Bayi newborn harus mendapatkan ASI eksklusif di awal masa kehidupannya karena di dalam air susu ibu terkandung banyak nutrisi terbaik yang tidak bisa digantikan oleh susu formula. Itulah alasan mengapa ASI sangat diwajibkan untuk diberikan pada bayi usia 0-6 bulan dan diteruskan sampai berusia 2 tahun sebagai sumber gizi selain yang didapatkan si kecil dari makanan pendamping ASI (MPASI).
Tapi sayangnya tidak semua ibu seberuntung itu untuk bisa memberikan ASI eksklusif pada buah hatinya. Misalnya, pada bunda-bunda dengan gangguan kesehatan tertentu yang menyebabkan ASI tidak keluar atau ibu yang menderita virus Corona, CMV (cytomegalovirus) dan HIV. Susu formula juga boleh diberikan sebagai pengganti ASI pada bayi yang menderita galaktosemia dan maple syrup urine disease.
Sekarang ini ada banyak sekali merk susu formula yang bagus untuk bayi dari usia 0-6 bulan hingga bayi di bawah 3 tahun yang buat banyak ibu kebingungan untuk memilih mana susu yang paling baik. Berikut ini, kami rangkum 9 peringkat susu terbaik untuk bayi:
Baca juga : Susu Formula untuk Buah Hati, Pastikan Kandungannya Sesuai Kebutuhan
1. NAN PH Pro 1
Merk susu pertama untuk bayi baru lahir yang ada di daftar rekomendasi kami ada NAN PH Pro 1. Diformulasikan dengan OPTIPRO HA protein hypoallergenic, bifidobacterium lactis dan DHA, susu formula bayi usia 0-6 bulan ini cocok untuk si kecil yang punya alergi terhadap protein di dalam susu sapi, karena kandungannya berperan untuk mengurangi risiko alergi pada bayi, namun tetap memberikan asupan penting yang dibutuhkan bayi untuk tumbuh kembangnya di masa golden age.
2. Enfamil A+
Urutan selanjutnya ada Enfamil A+ yang sangat bagus untuk kecerdasan otak bayi. Susu ini memang termasuk salah satu susu bayi termahal di pasaran. Tapi tentu sebagai orangtua yang ingin selalu memberikan yang terbaik bagi buah hatinya, harga bukan masalah, kan, Moms?
Enfamil hadir dalam beberapa varian, untuk bayi baru lahir usia 0-6 bulan, 6-12 bulan dan 1-12 bulan. Diperkaya dengan prebiotik GOS, susu formula ini tak hanya menjadi sumber nutrisi penting yang mendukung perkembangan otak bayi, tetapi juga baik untuk kesehatan pencernaan putra dan putri Anda.
3. Similac Advance 0-6 Bulan
Termasuk susu formula terbaik untuk bayi 0-6 bulan, Similac Advance diformulasikan secara khusus untuk mendampingi pemberian ASI pada bayi newborn. Diperkaya dengan kandungan DHA dan AA, susu bayi ini dapat membantu perkembangan otak dan mata si kecil. Berfungsi sebagai makanan pendamping bagi bayi usia 0-6 bulan, Similac Advance hanya bisa diberikan atas petunjuk dokter atau pun ahli kesehatan anak. Jadi, pastikan sebelum membeli Similac Advance 0-6 bulan Anda berkonsultasi dulu, ya.
4. Wyeth S-26 Promil Gold
Ingin memaksimalkan tumbuh kembang otak si kecil di awal kehidupannya di dunia? Ada susu formula dari Wyeth yang sangat recommended untuk bayi usia 0-6 bulan, S-26 Promil Pro Tahap 1 yang memiliki formula khusus Multiexel yang bagus untuk tumbuh kembang otak buah hati Anda.
Kandungan makronutrien dan mikronutrien yang terdapat di dalam setiap porsi susu formula ini dapat bersinergi demi memastikan si kecil tumbuh dengan baik dan aktif. S-26 Promil Gold Tahap 1 memiliki rasa yang mirip dengan ASI, sehingga bayi yang mendapatkan ASI tidak perlu menyesuaikan diri lagi.
5. Nutricia Bebelove 0-6 Bulan
Berkat kandungan FOS (fructo-oligosaccharide) dan GOS (galacto-oligosaccharide) yang terdapat di dalamnya, membuat susu formula dari merk Nutricia ini direkomendasikan untuk diberikan pada bayi sejak si kecil umur 0-6 bulan.
Dua kandungan di atas sangat baik untuk membantu perkembangan bakteri baik yang ada di dalam usus si kecil, sehingga bagus untuk sistem pencernaan bayi yang masih dalam tahap perkembangan. Selain itu, yang membuat Bebelove 1 aman dikonsumsi newborn adalah tidak ada kandungan gulanya.
6. SGM LLM+ Presinutri Bebas Laktosa 0-12 Bulan
Bagi para ibu modern yang memiliki bayi dengan intoleransi laktosa atau mengalami galaktosemia, susu formula dari SGM bisa menjadi pilihan. Dengan kandungan terbaik dari isoleusin, leusin, lisin dan 11 asam amino, susu SGM LLM+ Presinutri yang diperuntukkan bagi bayi newborn hingga usia 12 bulan ini tercatat dalam peringkat 10 besar susu formula yang bagus untuk bayi baru lahir 0-1 tahun yang memiliki kondisi medis khusus.
7. Isomil Plus Advance Soya
Jika jagoan dan putri mungil Anda memiliki alergi terhadap kandungan yang terdapat pada susu sapi, tidak ada salahnya memberikan susu formula yang terbuat dari soya, seperti Isomil Plus Advance Soya. Diformulasikan secara khusus untuk bayi usia 6-12 bulan, susu kedelai dari merk Isomil tetap dapat mendukung pertumbuhan si kecil, karena di dalamnya terkandung berbagai nutrisi penting yang akan memenuhi kebutuhannya, seperti AA & DHA, protein, natrium, vitamin, mineral dan tentu saja kalsium.
8. Nutribaby Royal Acti Duobio+ 1
Satu lagi susu formula untuk bayi usia 0-6 bulan dari merk Nutricia yang direkomendasikan untuk newborn baby, Nutribaby Royal Acti Duobio+ 1. Karena di dalamnya terkandung nutrisi yang dapat memberikan manfaat optimal bagi perkembangan dan pertumbuhan bayi.
Kandungan prebiotik dan vitaminnya bagus untuk daya tahan tubuh si kecil serta asam linoleat dan zat besinya baik untuk menstimulasi perkembangan otak bayi. Ada juga kandungan probiotik breve M16V yang berfungsi untuk menjaga kesehatan pencernaan mereka. Ditambah 12 vitamin dan 9 mineral, tidak perlu diragukan lagi, inilah susu formula yang akan memenuhi kebutuhan gizi bayi Anda.
9. Vidoran My Baby
Sesuai dengan namanya, susu Vidoran My Baby memang diformulasikan untuk bayi yang berusia 0-6 bulan karena dapat menunjang tumbuh kembang si kecil dengan baik. Ekstra kalsium di dalamnya bagus untuk pertumbuhan tulang. Dan ada juga kandungan 12 vitamin serta 8 mineral yang dapat memenuhi kebutuhan nutrisinya secara utuh.
Selain untuk bayi newborn hingga usia 6 bulan, susu Vidoran My Baby juga ada yang diformulasikan khusus untuk anak usia 6-12 bulan. Dan untuk bayi di atas 1 tahun, Anda bisa memberikan susu Vidoran Xmart 1+ yang diperkaya dengan serat insulin dan pelengkap lain, seperti DHA, ALA dan LA, yang baik untuk perkembangan otak si kecil.
Demikianlah ulasan singkat tentang susu formula terbaik untuk bayi, mulai dari usia 0-6 bulan, 6-12 bulan hingga di atas 1 tahun. Bagi Anda, Bunda-Bunda yang sedang berburu susu untuk si kecil, pastikan jangan sampai ketinggalan promo Dunia Bunda Si Kecil dari Alfamart yang berlangsung selama 16 – 28 Februari 2022, ya! Yuk, penuhi kebutuhan nutrisi hamil & menyusui serta susu pertumbuhan untuk anak dengan berbelanja lewat Alfagift dan WA Official Alfamart aja! Jangan sampai ketinggalan promo Dunia Bunda Si Kecil ini, ya!
Baca juga : Si Kecil Sehat, Bunda Berhemat, dengan Promo Susu Hebat