Para Ibu Rumah Tangga, Yuk Belanja Hemat Dengan Alfamart JSM Promo

tips | 24 6 2022

News Banner Para Ibu Rumah Tangga, Yuk Belanja Hemat Dengan Alfamart JSM Promo

Saat waktu belanja bulanan tiba, para ibu tentu sudah menyiapkan uang sedompet penuh untuk ditukarkan dengan berbagai kebutuhan rumah tangga. Tapi pernahkah Anda mengalami uang yang sudah habis padahal masih banyak kebutuhan yang belum terbeli? Hal ini memang bisa saja terjadi karena salah memperhitungan budget atau mungkin Anda lepas kontrol dan terlalu banyak membeli yang tidak seharusnya. Nah, coba deh simak beberapa tips cerdik saat belanja bulanan yang perlu Anda praktekkan berikut ini:

Klise, tapi jangan pernah lupakan daftar belanja

Anda mungkin berpikir, buat apa pakai daftar belanja kalau semua barang yang akan dibeli sudah bisa dihafal di luar kepala? Well, daftar belanja ini sebenarnya bukan hanya untuk mengingat apa saja yang akan dbeli. Namun lebih untuk pengingat, bahwa ada barang-barang yang harus diprioritaskan dibanding yang lainnya. Jadi saat berbelanja, sebisa mungkin Anda urutkan barang mulai dari yang paling urgent, misalnya saja minyak dan beras. Kemudian ikuti dengan barang yang tidak terlalu penting seperti mie instan atau tisu. Lalu di urutan terakhir adalah barang yang hanya dibeli ketika ada sisa uang, misalnya saja camilan dan minuman ringan. Dengan cara ini, Anda bisa berbelanja dengan sistematis dan terarah.

Baca Juga : Tips Belanja dengan Promo JSM Alfamart

Makan dulu sebelum belanja

Tahukah Anda, ternyata berbelanja dalam keadaan perut kosong punya efek negatif untuk dompet. Ya, ketika perut kosong, otak akan terus berpikir tentang makanan. Jangan heran kalau pada akhirnya isi keranjang belanjaan Anda hanyalah makanan, makanan, dan makanan. Lebih parah lagi kalau tempat Anda berbelanja memiliki food court, sudah pasti Anda akan mampir untuk mengisi perut. Kalau sudah begini, tentu biaya belanja jadi membengkak dari yang seharusnya. Tapi ketika Anda mengisi perut terlebih dahulu sebelum belanja, maka otak bisa berpikir dengan jernih dan Anda pun tahu barang mana saja yang perlu dibeli dan mana yang tidak.

Beli produk dalam kemasan jumbo

Kebanyakan orang malah menghindari produk ukuran besar karena harganya yang jauh lebih mahal. Tapi coba cek lagi, kebanyakan produk dengan ukuran besar malah jauh lebih murah dibanding yang ukuran kecil. Misalnya saja nih, deterjen 400 gram dijual dengan harga Rp 13 ribu, sedangkan deterjen 1000 gram dijual dengan harga Rp 27 ribu. Sekilas memang yang 1000 gram jauh lebih mahal, tapi kalau Anda membeli dua kemasan 400 gram, uang yang dihabiskan sudah Rp 26 ribu. Tambah seribu rupiah saja Anda sudah bisa mendapatkan 200 gram ekstra. Jadi jangan anti dengan barang ukuran jumbo, lebih baik cek dulu ukuran dan perbandingan harganya.

Cek katalog Alfamart

Hal lain yang juga tak boleh Anda lupakan saat berbelanja adalah mengecek katalognya. Seperti di katalog Alfamart misalnya, akan ada Alfamart JSM yang bisa Anda cek. Dengan cara ini, Anda jadi mengetahui barang mana saja yang didiskon dan barang mana yang mendapat gratis pembelian setiap satu produknya. Selain itu, Anda juga bisa membandingkan harga sehingga dapat memilih produk yang jauh lebih murah jika mengecek katalog terlebih dahulu.

Ada juga promo Alfamart JSM minggu ini tebus murah yang bisa Anda dapatkan jika mengecek katalog Alfamart secara rutin. Belanja jadi lebih hemat, dijamin Anda pun tak akan stres saat awal bulan!

Baca Juga : Sudah Tahu Belum Promo JSM Minggu Ini?