Promo Vitamin di Alfamart, Jangan Sampai Kelewatan!

tips | 10 2 2022

News Banner Promo Vitamin di Alfamart, Jangan Sampai Kelewatan!

Masih musim hujan nih. Anda perlu melindungi tubuh supaya tak mudah terserang berbagai macam penyakit yang disebabkan oleh virus, bakteri dan jamur. Selain dari makanan dan minuman yang menyehatkan, bisa juga mengonsumsi vitamin. Sejak tanggal 1 – 15 Februari 2022, Alfamart lagi ada promo vitamin hingga 38% lho! Apa saja sih vitamin yang lagi promo?

Baca juga : Manfaat Vitamin D untuk Menjaga Kesehatan Menjelang Lebaran

My Well Vit C + Zinc

Ini adalah suplemen vitamin C yang juga mengandung Zinc. Manfaat utamanya adalah untuk menjaga dan meningkatkan sistem imunitas tubuh agar tak mudah terserang penyakit. My Well aman dikonsumsi bagi yang sensitif di bagian lambung, karena kandungannya ramah di lambung.

Tersedia dalam kemasan kaplet yang mudah dikonsumsi, My Well Vit C + Zinc disarankan dikonsumsi 1 kaplet per hari. Lebih baik dikonsumsi setelah makan agar kandungannya lebih mudah diserap. Untuk kemasan isi 5, harganya turun dari Rp 8.500 jadi Rp 4.200 saja.

XonCe

XonCe lebih mudah dikonsumsi karena bentuknya adalah tablet hisap. Rasa jeruknya enak dan menyegarkan, membuat minum vitamin jadi terasa lebih menyenangkan! Meski begitu, tak disarankan mengonsumsi XonCe berlebihan. Dosis yang tepat adalah 1 tablet hisap per hari setelah makan. Selama masa promo, XonCe turun harga dari Rp 6.600 jadi Rp 5.000 saja untuk kemasan isi 6.

CDR Effervescent

Cara menyenangkan lainnya untuk mengonsumsi vitamin adalah dengan tablet larut atau effervescent. Tinggal siapkan saja segelas air dan larutkan 1 tablet ke dalamnya, lalu segera minum setelah tablet sudah sepenuhnya larut. Seperti CDR Effervescent.

Suplemen ini mengandung vitamin C, D, dan B6 yang mampu meningkatkan sistem daya tahan tubuh. Selain itu, mampu memenuhi kebutuhan kalsium untuk kesehatan tulang dan gigi. Makanan juga bisa diserap lebih baik jika kebutuhan kalsium Anda tercukupi. Selama masa promo, CDR Effervescent isi 15 tablet turun harga dari Rp 73.400 jadi RP 58.700 saja.

Madu Enak Manuka

Sudah bukan rahasia kalau madu memiliki kandungan yang menyehatkan tubuh. Mampu meningkatkan daya tahan tubuh, Madu Enak Manuka mengandung 100% madu asli yang diperkaya dengan madu manuka. Ini adalah madu yang dihasilkan oleh lebah di kawasan khusus yang ada di Selandia Baru.

Di dalam Madu Enak Manuka terdapat kandungan madu hutan, madu randu, madu karet, madu kelengkeng dan madu manuka. Konsumsi setidaknya satu sendok setiap hari untuk tubuh yang lebih sehat. Selama masa promosi, Madu manuka 250 gram turun harga dari Rp 62.000 jadi Rp 57.000.

Cerebrofort Marine Gummy

Anak-anak juga butuh vitamin supaya tubuhnya lebih sehat. Pastikan pilih vitamin yang dikemas agar mudah dikonsumsi supaya mereka tidak malas-malasan mengonsumsinya. Misalnya saja Cerebrofort Marine Gummy, permen lunak jeli yang mengandung minyak ikan. Di Alfamart, selama masa promo Cerebrofort Marine Gummy Grape turun harga dari Rp 14.300 jadi Rp 9.900 saja!

SOS Surgical Mask

Jangan lupa pakai masker setiap hari kalau keluar rumah ya. Ini adalah masker 3 ply dengan Meltblown Filter yang fungsinya untuk mencegah bakteri, partikel kecil hingga besar, sampai tetesan air menembus masker. Efektif melindungi mulut dari bakteri, kuman, debu, dan polusi.

Bahan masker SOS ini lembut dan teksturnya berpori, tak membuat Anda kesusahan bernafas dan tetap nyaman beraktivitas. Selama masa promosi, dapatkan potongan sebesar Rp 1000 untuk kemasan isi 5 masker. Jangan sampai ketinggalan promonya ya!

Baca juga : Lebih Sehat Berenergi dengan Rekomendasi Vitamin untuk Daya Tahan Tubuh