tips | 21 6 2022
Untuk membuat rambut senantiasa sehat dan terawat, Anda perlu secara rutin membersihkan rambut dengan menggunakan shampoo. Bagi Anda yang kebingungan menentukan merk shampoo yang tepat, Clear bisa jadi pilihan Anda. Selain dilengkapi dengan formula yang aman, shampoo Clear juga hadir dengan beragam varian yang bisa Anda pilih. Setiap varian memiliki kandungan dan khasiatnya yang berbeda-beda. Agar penggunaan shampoo Clear bisa lebih maksimal, sebaiknya Anda tidak salah dalam menentukan mana varian yang tepat. Untuk lebih memudahkan Anda, simak cara memilih shampoo berikut ini.
Pilih Sesuai Gender
Tahukah Anda bahwa shampoo Clear terbagi menjadi dua kategori yang bisa dipilih, yakni Clear Women dan Clear Men. Munculnya dua kategori shampoo yang berbeda ini bukanlah tanpa alasan. Pasalnya, Clear menyadari bahwa hormon androgen pada kulit kepala wanita dan pria memiliki jumlah yang berbeda. Di sisi lain, para pria memiliki pori-pori kulit kepala yang juga lebih besar. Tidak heran, jika pada akhirnya pria lebih rentan berketombe dibandingkan wanita.
Mengingat keduanya memiliki karakteristik yang berbeda, tentu kebutuhan kulit kepala pria dan wanita tidaklah sama. Hal inilah yang mendasari Clear menghadirkan dua kategori shampoo dengan formula yang berbeda. Agar penggunaan shampoo bisa lebih maksimal, pastikan Anda memilih shampoo Clear yang tepat dan sesuai gender, ya.
Pilih Sesuai Kebutuhan
Setelah menentukan mana kategori shampoo Clear yang tepat, kini saatnya Anda mencari tahu apa permasalahan rambut yang sedang Anda alami. Kemudian sesuaikan permasalahan tersebut dengan varian shampoo Clear yang paling cocok untuk Anda. Bagi Anda yang sedang mengalami permasalahan ketombe, Clear Shampoo Ice Cool Menthol menjadi rekomendasi shampoo Clear di Alfamart terbaik untuk Anda. Selain bisa memberikan efek dingin yang menyegarkan, shampoo ini juga bisa membuat ketombe hilang dan tidak akan kembali lagi.
Selain hadir dengan varian shampoo anti ketombe, masih banyak varian produk Clear lainnya yang bisa Anda jadikan pilihan. Mulai dari varian yang mampu memperbaiki kerontokan rambut hingga varian yang mampu membuat rambut tampak lebih mengembang dan anti lepek. Untuk semakin memudahkan Anda dalam memilih varian shampoo Clear yang tepat, jangan lupa untuk selalu membaca kandungan dan khasiat dari masing-masing shampoo sebelum menjatuhkan pilihan.
Pilih Aroma yang Harum
Selain menawarkan shampoo dengan khasiat yang berbeda-beda, produk Clear juga hadir dengan aroma yang berbeda satu sama lain. Hal ini akan memudahkan Anda dalam memilih mana aroma shampoo yang paling disukai. Meski terkesan sepele, memilih shampoo dengan aroma yang harum menjadi hal yang sangat penting. Selain membuat rasa percaya diri semakin meningkat, aktivitas keramas nantinya juga akan lebih menyenangkan. Kabar baiknya, aroma harum yang dimiliki shampoo Clear juga bisa bertahan hingga 24 jam lamanya, lho.
Bagi Anda yang sering kebingungan dalam memilih varian shampoo Clear yang tepat, pastikan Anda menerapkan ketiga cara di atas, ya. Berbicara mengenai shampoo, Alfamart menjadi minimarket terbaik dalam membeli produk shampoo. Selain menawarkan varian dan merk shampoo yang lengkap, minimarket ini juga sering hadir dengan promo spesial untuk Anda. Mulai dari promo potongan harga, gratis produk, hingga aneka program menarik lainnya. Adanya promo tersebut secara tidak langsung akan membuat Anda bisa membeli produk shampoo dengan harga yang lebih murah.
Baca Juga : Ingin Punya Rambut Sehat dan Berkilau? Cari Tahu Tips Perawatan Rambut di Sini!