tips | 21 4 2020
Setiap orang tentu menginginkan tubuh yang sehat apalagi ideal. Sebab, tubuh ideal yang sehat itu bisa membuat Anda merasa lebih segar dan bugar, serta tentunya makin percaya diri. Sebenarnya, ada banyak tips diet sederhana yang bisa Anda lakukan setiap hari. Diet ini pun bisa dilakukan dengan mudah. Ini karena dietnya merupakan diet alami. Akan tetapi, Anda juga perlu berhati-hati, jangan sampai dietnya malah menjadi tidak sehat. Maka dari itu, mari perhatikan berbagai tips untuk diet alami yang menyehatkan, seperti berikut ini:
Rajin Mengonsumsi Serat
Sebagai salah satu jenis nutrisi penting, serat memiliki fungsi untuk mengurangi berat badan, kemudian menjaganya supaya tidak mudah naik kembali. Banyak makanan yang merupakan sumber serat ini, di antaranya seperti sayuran, buah-buahan dan kacang-kacangan. Serat sangat baik untuk diet Anda, karena juga dapat melancarkan pencernaan, sehingga Anda lebih mudah untuk buang air besar. Dengan begitu, proses penurunan berat badan Anda juga menjadi semakin efektif lagi.
Mengurangi Asupan Karbohidrat
Adapun karbohidrat yang dimaksud adalah karbohidrat olahan. Ini merupakan jenis karbohidrat yang sudah diolah, sehingga kehilangan nutrisi penting dan kandungan serat di dalamnya. Karbohidrat olahan yang paling umum yakni seperti tepung, roti tawar, dan pasta. Untuk tips diet secara alami dan aman, Anda bisa mengonsumsi makanan pengganti karbohidrat olahan, yakni asupan yang mengandung karbohidrat kompleks, seperti kentang, gandum atau wortel. Selain kaya nutrisi, asupan tersebut juga membuat rasa kenyang bertahan lama.
Memperbanyak Makan Sayur
Seperti yang telah disebutkan, bahwa sayur merupakan salah satu jenis makanan yang kaya serat. Teknik mengonsumsi sayur untuk diet yakni dengan memakan sayuran sebelum Anda makan besar. Misalnya, Anda mengonsumsi salad saat akan makan siang. Ini dapat membuat Anda merasa cepat kenyang, kemudian saat makan besar nanti Anda juga mengonsumsi porsi yang lebih sedikit. Tentu saja ini bagus dalam membantu menurunkan berat badan.
Mengurangi Makanan dan Minuman yang Manis
Umumnya makanan dan minuman yang manis itu diberi gula tambahan. Biasanya asupan ini juga tidak memiliki kandungan nutrisi yang baik buat kesehatan. Anda juga perlu lebih cermat ketika akan mengonsumsi makanan organik, serta minuman segar seperti misalnya jus buah, karena asupan tersebut juga mengandung cukup banyak gula. Akan lebih bijak jika Anda membiasakan diri untuk membaca keterangan tentang kandungan nutrisi makanan dan minuman sebelum mengonsumsinya.
Banyak Minum Air Putih
Kunci yang penting untuk diingat yakni minumlah air putih setiap kali akan makan. Jadi, minum air putih yang tepat buat diet itu adalah ketika sebelum makan. Ini dapat membantu membuat Anda merasa cepat kenyang, sehingga Anda akan mengonsumsi kalori dalam jumlah yang lebih sedikit. Minum air putih juga membuat tubuh Anda senantiasa terhidrasi. Ini baik manfaatnya untuk Anda agar dapat melakukan berbagai aktivitas sehari-hari dalam kondisi segar dan bugar.
Satu lagi tips diet alami untuk Anda yaitu rajin melakukan olahraga setiap hari. Anda cukup melakukan olahraga ringan saja, seperti misalnya 30 menit berjalan kaki sehari. Ini sangat bagus untuk Anda. Nah, sambil jalan kaki, Anda bisa membeli buah-buahan segar untuk diet di Alfamart. Selain buah, ada juga minuman ion yang menyehatkan, dan berbagai produk makanan dan minuman sehat lainnya. Nikmati juga promo seru dari Alfamart setiap hari! .
Jangan lupa download Alfagift untuk promo dan tips menarik lain nya.
- indonesia